4 Cara Membuat Website Sekolah di WordPress Gratis 100%

Posted on

Cara Membuat Website Sekolah Di era digital seperti saat ini, membuat website sekolah tentu saja menjadi hal yang harus kita perhitungkan. Sebab dengan adanya website sekolah, tentu saja bisa mempengaruhi eksistensi dari sekolah itu sendiri. Dimana fungsi dari website sekolah ini memiliki peran yang sangat penting terhadap penyebaran informasi, transparansi yang dapat diakses oleh murid, orang tua, bahkan siapa saja. Lalu bagaimana sih cara membuat website sekolah itu?

4 Cara Membuat Website Sekolah di WordPress Gratis 100%

Seiring dengan perkembangan teknologi, sekarang kita bisa melakukan apa saja dengan cepat bahkan instan. Sama seperti membuat situs atau web yang bisa kita lakukan dengan sangat mudah. Sebab dengan hadirnya berbagai macam platform pembuatan website, kita hanya perlu klik-klik saja sudah bisa membuat website sekolah dengan cepat.

Nah pada kesempatan kali ini saya akan memberikan informasi yang pastinya akan sangat berguna. Disini kita akan membahas tentang bagaimana sih cara membuat website dengan menggunakan WordPress? Tentu saja anda penasaran kan? Langsung saja simak tutorial cara membuat website sekolah dengan wordpress dibawah ini.

1. Memilih Nama Domain Untuk Website Sekolah

Cara membuat website sekolah yang pertama tentu saja anda harus bisa menentukan atau memilih nama domain yang tepat untuk situs web anda tersebut. Nama domain adalah nama unik yang bila kita ketik di address bar dari browser, maka website sekolah yang anda buat akan tampil dan terbuka. Dalam pemilihan nama domain ini anda bisa menggunakan domain namasekolah.com atau nama sekolah.sch.id sesuai dengan apa yang anda inginkan.

2. Mendaftarkan Nama Domain Dan Memilih Hosting

Saat ini ada banyak sekali perusahaan web hosting yang menyediakan paket hosting serta domain. Untuk harga yang ditawarkan tentu saja juga berbeda-beda dari satu layanan dengan layanan lain. Nah untuk itu, anda bisa memilih penyedia layanan web hosting yang mana yang ingin anda pilih. Daftarkan juga domain yang sudah anda tentukan sebelumnya di penyedia web hosting tersebut.

3. Instalasi WordPress

Cara membuat website sekolah berikutnya adalah setelah anda memiliki hosting dan domain, anda harus melakukan instalasi wordpress terhadap hosting yang anda sewa sebelumnya. Seperti yang sudah kita ketahui bahwa WordPress adalah platform web building yang bisa kita manfaatkan untuk membantu proses pembuatan website sekolah dengan mudah. WordPress merupakan platform unggulan dalam pembuatan segala jenis website, termasuk juga website sekolah.

Dalam langkah ini, anda juga bisa sekalian melakukan instalasi theme atau tema untuk tampilan website sekolah yang akan anda buat. Disini anda bisa menggunakan tema gratisan dari wordpress atau menggunakan tema berbayar. Tentu saja tema wordpress yang berbayar jauh lebih memiliki fitur yang banyak dibandingkan tema gratisan.

4. Isi Konten Untuk Website Sekolah

Langkah terakhir, anda harus mengisi konten untuk website sekolah yang sudah anda buat tersebut. Misalnya anda bisa menambahkan konten tentang sejarah sekolah, lokasi sekolah dan informasi lainnya agar website menjadi lebih fungsional. Jangan lupa juga untuk mengedit logo dari website menjadi logo dari sekolah anda.

Itulah informasi detail mengenai cara membuat website sekolah. Semoga dengan adanya informasi ini bisa menjadi sebuah referensi yang menarik untuk anda terapkan. Sehingga anda tidak membuang waktu yang lama, karena sudah membaca referensi artikel ini dan menambah wawasan anda.

Tеrіmаkaѕіh ѕudаh berkunjung jangan lupa untuk ѕhаrе аrtіkеl ini ke media sosial anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *