Daftar Harga Kamera Polaroid Terbaik Dan Terbaru Tahun 2022

Posted on

Daftar Harga Kamera Polaroid Terbaik Dan Terbaru Tahun 2022 Setelah era kamera digital dan juga smartphone dengan spesifikasi kamera yang semakin mumpuni. Jumlah pengguna kamera instan semakin berkurang. Namun sekarang ini sudah mulai ada banyak anak muda yang kembali menggunakan kamera film atau kamera polaroid. Untuk itu, pada postingan kali ini saya akan menuliskan informasi mengenai kumpulan daftar harga kamera polaroid terbaru dan terbaik yang cocok untuk pemula. Ada beberapa alasan kenapa ada banyak anak muda yang kembali ingin menggunakan kamera polaroid, salah satunya adalah karena memiliki kesan retro, klasik dan sangat fashionable jika digunakan untuk bergaya.

Melihat peluang dari banyaknya para pemuda dan pemudi yang mulai kembali menggunakan kamera polaroid. Berbagai macam produsen kamera seperti Leica, Fujifilm dan merek lainnya mulai kembali banyak merilis berbagai macam jenis kamera polaroid kekinian. Namun berbeda dengan kamera polaroid jaman dulu, kamera polaroid sekarang ini sudah dilengkapi dengan berbagai macam fitur yang sangat bagus dan cocok untuk digunakan dalam hal mengabadikan momen-momen sehari-hari. Oleh sebab itu, pada postingan kali ini kita akan mengulas tentang daftar harga kamera polaroid terbaik yang cocok untuk pemula.

Daftar Harga Kamera Polaroid Terbaik Dan Terbaru Tahun 2022

Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya, bahwa seiring dengan meningkatnya penggunaan instant camera atau kamera polaroid. Saat ini muncul berbagai macam produk kamera polaroid yang dilengkapi dengan fungsi serta fitur terbaru di pasaran. Bahkan untuk pemula sekalipun juga bisa menggunakan kamera polaroid ini, karena memang kamera-kamera polaroid ini dirancang user friendly.

Baca Juga : Cara Membuat Foto Polaroid di HP

Pada dasarnya kemampuan dari kamera polaroid memang tidak sebaik kamera digital atau kamera smartphone. Nah untuk anda yang menggunakan kamera polaroid sambil banyak bergerak, tentu saja fokus foto dapat pudar sehingga hasil foto akan kabur. Oleh sebab itu, terkadang anda akan mendapatkan hasil foto kamera polaroid yang blur maupun kurang sempurna.

Namun tenang saja, dibawah ini sudah saya tuliskan informasi mengenai daftar harga kamera polaroid terbaik yang cocok untuk pemula yang sudah dilengkapi dengan segudang fitur terkini sehingga memungkinkan anda menghasilkan gambar atau hasil jepretan berkualitas bagus.

1. Lomography Lomo’ Instant Automat

Daftar harga kamera polaroid terbaik yang cocok untuk pemula pertama adalah Lomography Lomo’ Instant Automat. Dimana kamera ini memiliki banyak sekali pilihan lensa tambahan yang bisa mengasah kreativitas pemuda tanpa batas. Memang sekarang ini anak muda memiliki gairah kreativitas yang sangat tinggi. Nah oleh sebab itu, untuk anda yang membutuhkan kamera polaroid untuk anak muda Lomography Lomo’ Instant Automat sangat cocok untuk dimiliki.

Hal ini karena Lomography Lomo Instant Automat memiliki banyak sekali berbagai macam pilihan lensa tambahan yang tersemat di kotak penjualannya. Mulai dari lensa tambahan fisheye, close up dan juga lensa tambahan wide angle. Yang cukup menarik adalah pada tombol shutternya. Jika pada kamera polaroid lainnya ditekan, namun pada Lomography Lomo Instant Automat pengoperasiannya dengan cara mendorong tombol shutter. Harga dari kamera polaroid ini dijual dengan bandrol Rp 3.400.000.

2. Fujifilm Instax Mini 25s

Selanjutnya ada kamera polaroid merk Fujifilm Instax Mini 25s yang memiliki kemampuan jepretan serta rentang fokus yang sangat bagus. Dimana produk kamera dari Fujifilm ini menghadirkan media utama yakni lensa dengan ukuran 60 mm yang bisa mengambil gambar dengan kualitas yang tidak perlu diragukan lagi. Sedangkan untuk frame dari kamera ini mempunyai diameter 63 x 64 dengan total keseluruhan terdapat 10 buah.

Kemampuan jepretan dari kamera ini berkisar mulai dari 1/3 hingga 1/400 detik. Keunggulan selanjutnya dari kamera polaroid ini adalah juga sudah tersemat rentang fokus yang sangat bagus yakni antara 1,6 inci sampai tak terbatas. Nah harga dari Fujifilm Instax Mini 25s sendiri dijual dengan bandrol harga Rp 750.000.

3. Fujifilm Instax Mini 90 Neo Classic

Fujifilm Instax Mini 90 Neo Classic adalah kamera hasil dari perpaduan konsep retro klasik yang menjadi ciri khas dari kamera Polaroid. Meskipun tampilannya terkesan sama seperti kamera tua. Namun kamera Fujifilm Instax Mini 90 Neo Classic ini mempunyai berbagai macam fitur canggih yang ada di dalamnya.

Salah satu fitur unggulan dari kamera ini adalah memiliki dua tombol shutter yang bisa membuat pengambilan gambar landscape menjadi terlihat jauh lebih sempurna. Anda juga dapat menggunakan fungsi dari superimpose dan juga double exposure yang bisa mencetak gambar di satu film. Nah untuk harganya sendiri, kamera Fujifilm Instax Mini 90 Neo Classic dijual dengan bandrol harga Rp 1.700.000.

4. LEICA Sofort

Memang bisa dibilang jika LEICA Sofort menjadi salah satu kamera polaroid dengan harga yang sangat mahal. Namun hal ini tentu saja bukan tanpa alasan, pasalnya LEICA Sofort dilengkapi dengan segudang fitur dan juga spesifikasi unggulan yang dimilikinya. Bahkan kamera polaroid ini memiliki daya tahan sampai 100 kali jepretan loh.

Untuk kemampuan foto makro dari penggunaan lensa 600mm dan juga kekuatan f/12.7 dijamin bisa memberikan anda hasil jepretan yang sangat detail dan maksimal. Jadi dengan ketahanan daya baterai yang mencapai 100 kali jepretan, anda tidak perlu lagi ragu atau takut untuk membawa kamera LEICA Sofort bepergian. Harganya sendiri, kamera ini dibandrol dengan harga Rp 8.500.000.

5. Polaroid Cube

Daftar harga kamera polaroid terbaik yang cocok untuk pemula terakhir adalah Polaroid Cube. Dimana kamera polaroid ini dibekali dengan fitur Wifi yang mumpuni dan juga live streaming. Bentuk dari kamera ini juga sangat unik, yaitu berbentuk kubus persegi lengkap dengan dimensi 35 mm. Walaupun memiliki ukuran body yang kecil namun kamera ini memiliki kemampuan pengambilan gambar yang sangat baik

Bahkan kamera ini dapat mengambil foto dengan resolusi mencapai 6 MP. Sementara untuk kualitas perekaman video, Polaroid Cube bisa merekam video hingga 1080p. Bisa dibilang kamera Polaroid Cube ini kecil-kecil cabe rawit.

Yang cukup unik dari kamera ini adalah sudah dibekali dengan fitur konektivitas Wifi. Dengan begitu, anda dapat menggunakan kamera ini untuk live streaming. Terdapat juga lampu flash dengan mikrofon bawaan yang bisa memberikan anda pengalaman terbaik untuk pengambilan gambar.

Nah itulah informasi mengenai daftar harga kamera polaroid terbaik yang cocok untuk pemula. Dengan begitu anda bisa memperoleh kamera polaroid dengan kualitas terbaik namun tetap dengan harga yang ramah di kantong.

Sebagai catatan, bahwa informasi mengenai daftar harga kamera polaroid terbaik yang cocok untuk pemula diatas bukan harga baku. Artinya mungkin harga di pasaran atau marketplace bisa berbeda dibandingkan dengan harga yang saya tuliskan diatas, mungkin bisa lebih mahal atau justru lebih murah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *